Music of My Life Part III

Kamis, 22 Juli 2010

Setelah postingan-postingan sebelumnya membahas tentang lagu dan lirik yang paling berkesan, kali ini saya akan menulis lagu-lagu yang paling bikin sedih, let’s check it out !

1. Eric Clapton-Tears in Heaven
Lagu ini benar-benar menyentuh hati, baik lirik maupun melodinya. Saya rasa siapapun yang mendengar lagu ini pasti akan hanyut akan suasana sedih yang ada pada lagu ini, begitu juga dengan saya, jika mendengar lagu ini ingin selalu saja ada perasaan sedih yang menyelimuti hingga membuat mata ini berkaca-kaca :p. Sepertinya Eric Clapton menciptakan lagu ini dengan sepenuh hati, bagaimana tidak, lagu ini memang dibuat sebagai suatu tribute bagi almarhum anaknya yang meninggal di usia yang masih sangat muda karena suatu kecelakaan, karena itulah liriknya sangat dalam. Overall, the emotional lyrics of this song are so awesome!

2. Air Supply-Goodbye
Sama seperti lagu diatas, lagu ini juga kental akan nuansa melankolis, namun bedanya lagu ini menceritakan tentang perpisahan tentang sepasang kekasih. Walaupun saya tidak mempunyai kekasih, namun tetap saja jika mendengar lagu ini seolah-olah terbawa suasana menjadi “orang” yang ditinggalkan tersebut hahaha… tapi tidak sampai berkaca-kaca seperti lagu diatas sih ?. lirik lagu ini juga terasa sangat pas dengan musiknya sehingga jika kamu mendengarkannya dalam keadaan mellow bisa-bisa banjir air mata tuh hehe..

3. Michael Jackson-Earth Song
Lagu yang sempat menjadi hits di tahun 90-an ini memang benar-benar menyayat hati dan benar-benar merepresentasikan bagaimana perasaan dari bumi yang kita tinggali ini jika selalu dirusak oleh tangan-tangan yang tidak bertanggung jawab seperti yang terlihat dalam videoklipnya mulai dari penebangan hutan, pemburuan hewan liar, hingga perang. Video klip memang daya tarik utama untuk membangun suasana sedih ketika mendengar lagu ini, apalagi ketika ada satu potongan adegan tentang pembantaian hewan di kutub (tapi tidak sampai diperlihatkan prosesnya karena langsung berpindah ke adegan lain), Saya benar-benar tak tega melihatnya ?. liriknya pun tidak kalah menyentuh, karena memang Michael Jackson ini terkenal sebagai salah satu penyanyi yang feel-nya selalu kita dapatkan ketika dia menyanyikan suatu lagu, apalagi lagu sedih seperti ini.

4. Eric Clapton-Wonderful Tonight
Hmm.. pasti kalian berpikir apa sedihnya lagu ini? memang ini bukan termasuk lagu seperti itu, namun entah mengapa setiap mendengar lagu ini lagi-lagi ada suatu rasa “sedih” yang mengiringi, mungkin karena beat-nya yang slow, ataupun melodinya yang terkesan seperti lagu sedih. Padahal lagu ini tidak ada unsur sedihnya sama sekali loh, liriknya saja bercerita tentang kekaguman seorang pria melihat wanitanya yang tampak wonderful sekali pada malam itu hehe… sebenarnya sih itu tergantung bagaimana kita sudut pandang kita dalam menginterpretasikan lagu ini,tetapi yang saya dapat interpretasikan pada lagu ini adalah lagu ini sedih karena melodinya yang begitu mendayu-dayu. That’s all!

5. The Pretenders-I’ll Stand by You
Lagu ini mungkin lagu yang "kadar sedihnya" tidak seberapa dibandingkan dengan lagu-lagu diatas, namun suara dari sang vokalis terdengar sangat menjiwai lagu tersebut apalagi ketika bagian ini :
And when.../When the night falls on you, baby/You're feeling all alone/You won't be on your own
terdengar menyayat hati sekali hahaha... lagu ini sempat menjadi hits pada tahun 1994, dan mungkin hanya satu-satunya lagu dari The Pretenders yang saya tahu, jadi tidak salah jika saya bilang bahwa lagu ini merupakan salah satu karya terbaik mereka :D

Realistis

Dalam menjalani hidup kita pasti sering mengalami pasang-surut, dimana kadang-kadang kita dapat dengan mudah mendapatkan segala sesuatu yang kita inginkan, namun ada kalanya kita pun harus menelan pil pahit jika sesuatu yang kita inginkan tersebut gagal diraih. Hal tersebut merupakan wajar adanya karena roda kehidupan akan selalu berputar terus selama kita hidup di dunia ini.

Mungkin kamu semua sudah sering mendengar istilah “gantungkan cita-citamu setinggi langit”, tetapi apa jadinya jika cita-cita tersebut gagal diraih? Reaksinya bisa bermacam-macam, ada orang yang meskipun kecewa dengan besar hati menerima kegagalannya, kemudian berjuang kembali tanpa putus asa hingga cita-cita tersebut dapat tercapai, ada juga orang yang tidak dapat menerima kegagalan tersebut hingga pada akhirnya menyebabkan dia berputus asa begitu saja setelah tahu bahwa dirinya tidak berhasil. Lalu, bagaimana dengan saya?

Salah satu prinsip saya dalam menjalani kehidupan ini adalah berpikir dan bertindak realistis atau jika disederhanakan adalah “yang pasti-pasti aja”. Realistis dalam menghadapi kenyataan yang dihadapi, serta tidak memaksakan kenyataan tersebut harus terjadi dalam hidup jika memang tidak terjadi. Kesannya perbuatan ini seperti orang yang putus asa, padahal menurut saya tidak juga, karena putus asa ialah akibat dari “tidak bisa menerima kenyataan ”, sedangkan realistis adalah perwujudan dari sikap “sadar diri dalam menghadapi kenyataan”. Tidak berarti cepat menyerah, namun menurut saya jika kita memang tidak bisa mencapai hal kita inginkan hadapi saja kenyataan yang ada, mungkin memang belum rejeki kita kan? Kemudian kita juga harus menyadari sebesar apa usaha yang telah kita perbuat dalam mengejar yang kita inginkan apakah sudah maksimal atau belum? Salah satu contohnya adalah ketika saya mengikuti ujian masuk Perguruan Tinggi Negeri (PTN). kala itu saya sangat berharap dapat diterima di salah satu perguruan tinggi yang ada, namun ketika tahu bahwa saya tidak lolos ujian masuk PT tersebut kecewa, sedih, putus asa sempat saya rasakan, namun saya berusaha untuk introspeksi diri, mungkin usaha dan doa yang dilakukan belum maksimal, atau mungkin juga Allah mempunyai rencana lain. Pada akhirnya saya memilih untuk melanjutkan pendidikan di PT swasta, dan ternyata rencana Allah memang tidak pernah salah, karena PT tersebut memberikan beberapa “hal” yang saya inginkan. Jika saya kembali mencoba peruntungan di tahun-tahun berikutnya mungkin bisa saja lolos, namun saya memilih untuk tidak, karena saya cukup “sadar diri”.

Atas dasar itulah saya mulai berpikir untuk menghadapi setiap kenyataan yang terjadi secara realistis, karena ada juga keinginan yang rasanya “tidak mungkin” untuk dicapai. Sah-sah saja jika kita mempunyai cita-cita yang tinggi, namun harus juga diikuti dengan usaha dan doa yang sepadan, tetapi hal itu akan sia-sia jika tidak diikuti dengan kedua syarat tersebut. Nah, jika itu terjadi jangan menyalahkan kenyataan yang ada, hadapi saja kenyataan tersebut dan tidak usah memaksakan kehendak. Mungkin prinsip saya ini tergolong aneh dan ekstrem, namun begitulah adanya. Jujur, saya bukanlah seseorang yang gigih dalam mengejar hal-hal yang dirasa “tidak mungkin”. Namun bukan berarti saya tidak berusaha mengejar cita-cita yang tak tercapai tersebut, saya hanya “mengalihkan” cita-cita yang tak tercapai itu menjadi cita-cita lain yang dapat dicapai sesuai dengan kemampuan dan yang saya miliki.

A Tribute

Kamis, 15 Juli 2010

Setiap manusia di dunia ini pasti memiliki orang-orang yang dianggap dapat memberikan inspirasi bagi mereka untuk berbuat dan berkarya, begitupun denganku. Namun, bedanya adalah inspirator ini merupakan orang-orang yang tidak pernah kukenal dan kutemui secara langsung. Pasti anda bingung, bagaimana bisa? Tentu saja bisa, karena dengan kecanggihan teknologi, semua yang tidak mungkin menjadi mungkin. Ya, mereka ialah sahabat-sahabatku di dunia cyber.

Pertama kali mengenal dunia cyber, tidak terbersit keinginan untuk menjalin pertemanan dengan orang lain yang tidak pernah kukenal sebelumnya, hanya sekedar untuk have fun saja pikirku. Namun ketika suatu kali aku iseng-iseng memajang nomor handphone di salah satu chatroom dan mengajak mereka berkenalan, diluar dugaan ternyata respon mereka tidak mengecewakan. Sejak saat itu, mulailah aku menjalin hubungan pertemanan yang kemudian berlanjut menjadi hubungan persahabatan dengan mereka.

Dari sekian banyak teman cyber yang kukenal, hanya dua orang yang masih berkomunikasi hingga saat ini. Meskipun tidak dilakukan melalui SMS lagi, setidaknya di dunia maya kami tetap berkomunikasi. Dan karena seringnya kami berkomunikasi, secara tidak langsung aku menjadi tahu karakter mereka masing-masing seperti apa, dan ternyata mereka pun memiliki banyak kesamaan. Diantara persamaan-persamaan yang kuketahui itu adalah : mereka sama-sama perempuan yang memiliki keturunan dari Negara lain, hobi menulis, bisa bermain alat musik seperti Piano dan Gitar, dan yang paling jelas adalah ehm… Sama-sama cantik dan pintar. Usia mereka pun tidak terpaut jauh, hanya berbeda 1 tahun, namun akulah yang paling muda diantara mereka sehingga mereka menganggapku sebagai adik “cyber”nya. Ada kalanya kami pun mengalami miskomunikasi sehingga membuat kami berselisih paham, akan tetapi itulah seni dari persahabatan bukan?

Yang membuatku terinspirasi dari mereka salah satunya ialah, karena kami memiliki beberapa kesamaan dalam hobi seperti menulis dan bermusik. Mereka sudah lebih dahulu menekuni kedua bidang tersebut, lain halnya denganku yang belum lama ini baru menekuni kedua bidang tersebut. Mungkin mereka tidak tahu bahwa aku adalah salah satu orang yang rajin membaca tulisan-tulisan yang mereka posting di internet,dan ketika dibandingkan dengan tulisan yang kubuat rasanya aku masih belum bisa menyamai tulisan mereka. Begitu pula dengan musik, karena mereka berdua sudah bermain piano sejak kecil tentulah saat ini mereka sudah piawai dalam memainkan instrumen tersebut, tidak sepertiku yang baru belajar piano ketika baru menginjak usia 15 tahun. Didasari oleh hal-hal tersebut, maka mulailah aku belajar untuk lebih serius lagi menekuni kedua hobiku tersebut agar bisa menjadi sebaik mereka.

Tidak salah jika aku memberikan apresiasi untuk mereka berupa tulisan ini. karena merekalah yang menginspirasiku selama ini di dunia cyber agar menjadi seseorang yang lebih baik di dunia nyata. Bukan hanya sekedar masalah hobi saja, tetapi juga dalam hal pandangan hidup, sekaligus menyadarkanku bahwa “diatas langit masih ada langit”. Terima kasih, walau kita tidak pernah bertatap muka namun kalian adalah sahabat cyber terbaik yang pernah kumiliki, inspirasi yang kalian berikan sangat berharga dan tak ternilai.

Music of My Life part II

Lagu dengan kenangan dan kesan tersendiri :

1. Jason Mraz-I’m Yours

Alasan : lagu ini mengingatkan saya akan tugas salah satu mata kuliah hehe... Kok bisa? Karena selama saya mengerjakan tugas tersebut, lagu ini dengan setia menemani (haha :D). Memang tidak hanya lagu ini saja yang menemani, tetapi yang berkesan ya Cuma lagu I’m Yours ini karena musiknya yang tergolong easy listening dan lirik yang gampang dicerna walaupun pengucapannya agak cepat. meski lagu ini dirilis sekitar tahun 2008, tapi saya baru mendengarkannya pada pertengahan 2009 hehe telat banget ya kayaknya… lalu bagaimana dengan tugasnya? Ah, karena salah ujung-ujungnya tidak jadi dikumpulkan dan akhirnya mata kuliah tersebut tidak lulus hiks.. T.T

2. Vanessa Carlton-A Thousand Miles

Alasan : ketika lagu ini pertama kali muncul pada awal 2002, siapa sih yang tidak suka lagu dengan sound piano pop yang kental ini? saya sendiri menyukai lagu ini karena enak didengar dan karena suara piano itu tadi. tapi, yang membuat lagu ini terkenang adalah ketika saya berhasil memainkan lagu ini dengan piano, biarpun tidak terlalu sempurna, tapi rasanya puas sekali dapat memainkan lagu yang saya sukai ini (karena saya bertekad jika suatu hari nanti bisa bermain piano, salah satu lagu yang akan saya mainkan adalah lagu ini). dengan hanya dengan berbekal mendengarkan dan mencari chord-nya di internet akhirnya pada tahun 2009 kemarin saya bisa memainkan lagu ini hehehe… dibalik semua cerita tadi, ada seseorang yang menginspirasi saya agar dapat memainkan lagu ini. seseorang itu bukanlah Bukan Vanessa Carlton melainkan… Prisa! Tanya kenapa hehe…

3. Queen-Somebody to Love

Alasan : sebetulnya hamper sama seperti alasan diatas, lagu ini memiliki kenangan tersendiri karena saya pada mulanya saya tertarik akan alunan nada piano yang ada dalam lagu ini, dan dengan sedikit usaha pada akhirnya lagu tersebut dapat dimainkan oleh saya dengan (sedikit) benar hehe... uniknya, ketika pertama kali mendengar lagu ini saya tidak langsung suka begitu saja, tetapi karena seringnya lagu ini diputar oleh adik saya, lama-lama saya pun menyukai lagu yang menceritakan isi hati seseorang akan pujaan hati yang tak kunjung datang walaupun dia telah berusaha keras. Seperti biasa, saya telat mendengarkannya karena baru pada tahun 2008 saya baru mendengarkannya, padahal lagu ini sejak saya belum lahir pun sudah ada haha… yang membuat lagu ini berkesan adalah karena saya ternyata bisa juga memainkan lagu dari grup band Queen (walau tak sebagus Freddie tentunya) yang terkenal rumit chordnya itu (bangga lah sedikit :D).

4. Lisa Loeb-Do You Sleep ?

Alasan : mendengar lagu ini, rasanya pikiran seperti melayang kembali ke masa-masa SD, karena lagu ini memang muncul sekitar pertengahan 90-an, dimana ketika itu ibu saya selalu menyetel satu kaset yang berisi kompilasi lagu-lagu barat setiap pagi, salah satunya ya lagu ini, ketika kaset tersebut rusak (akibat sering diputar hehehe) otomatis lagu ini tidak pernah saya dengarkan lagi. Suatu kali, ketika saya sedang hobi-hobinya mengunduh lagu dari internet terpikirlah lagu ini, maka saya pun langsung mengunduh lagu tersebut. Setelah didengarkan, rasanya seperti kembali ke masa-masa dimana pada saat itu saya masih tinggal di rumah (kamar tepatnya) yang lama, lengkap dengan suasana khas 90-an. Duh rasaya ingin sekali mengulangi masa-masa menyenangkan tersebut (gak penting banget! Haha).

5. Europe-Tomorrow

Alasan : salah satu alasannya yaitu sama seperti pada lagu A Thousand Miles dan Somebody to Love alias karena bunyi pianonya, tapi ada juga alasan yang lain. Apakah itu? Here it is… Awalnya saya tidak tahu menahu soal lagu ini, tetapi setelah mendengar pengajar piano mengiringi papa bernyanyi lagu ini, sejak saat itu saya jadi menyukai lagunya dan berniat untuk mempelajari lagu ini agar dapat bisa memainkan nada-nada yang lumayan susah pada lagu ini sehingga bisa mengiringi papa menyanyikan salah satu lagu favoritnya (mau pamer ceritanya hahaha…) setelah mencari chord lagu tersebut, mulailah saya belajar memainkan lagu ini dan ketika akhirnya dapat mengiringi nyanyian tersebut (walaupun belum sempurna pada saat itu), dia bertepuk tangan untuk pertama kalinya hehe… wow, ada sedikit kebanggan ketika pada akhirnya saya dapat memainkan lagu tersebut dan mendapat “applause”. Jadilah lagu ini memiliki kenangan tersendiri di hati ini. :p

Music of My Life part I

Senin, 12 Juli 2010

Semua orang di dunia ini pasti menyukai musik apapun jenisnya, dari mulai dangdut pantura sampai southern rock masing-masing mempunyai penggemar tersendiri, tapi lagu-lagu apa sajakah yang paling berkesan dalam hidup kamu? hehe... inilah isi dari playlist musik yang menjadi favorit saya

Lagu dengan lirik paling berkesan :

1. Alanis Morissette-Uninvited

Tidak diragukan lagi kemampuan cewek satu ini dalam hal menulis lirik, lihat saja contohnya pada lagu yang juga merupakan soundtrack dari film City of Angels ini, kata-katanya dipenuhi dengan berbagai kiasan yang (menurut saya) sangat meaningful, seperti pada bait berikut "must be strangely exciting to watch the stoic squirm" yang mana mendeskripsikan tentang malaikat yang sedang jatuh cinta (karena merupakan soundtranck dari film City of Angels) yang bercerita tentang kehidupan malaikat), atau ada juga kiasan lainnya yang bagus seperti ini : "Like any uncharted terrritory i must seem greetly intriguing/You speak of my love like You have experienced love like mine before". dengan nuansa musik baroque dan rock, lagu ini terasa begitu megah ketika didengar.

2. Brad Paisley-Online

Lagu ini merupakan lagu berirama country yang sangat lucu, karena liriknya menggambarkan tentang seseorang yang menjadi "orang lain" ketika dirinya memasuki dunia maya, seperti contohnya pada bait ini
" I work down at the Pizza Pit
And I drive an old Hyundai
I still live with my mom and dad
I'm 5 foot 3 and overweight"

ketika masuk bagian reff, liriknya seperti ini :
''Cause online I'm out in Hollywood
I'm 6 foot 5 and I look damn good
I drive a Maserati
I'm a black-belt in karate'"

sungguh penciptaan lagu yang sangat kreatif, apalagi bagi para onliners yang sering memalsukan data diri ketika online, pasti akan senyum-senyum sendiri atau bahkan merasa"tersindir" setelah mendengar lagu ini :D

3. Bjork-Oceania

Banyak orang berpendapat bahwa musik yang dibawakan oleh cewek eksentrik ini susah untuk dicerna. Mungkin ada benarnya juga, karena Bjork sering menulis lagu-lagu yang liriknya terkesan "berat" dan banyak orang tidak mengerti apa maksud dari lagu tersebut. Mungkin lagu ini adalah salah satunya. maksud dari lagu yang bisa saya tangkap disini ialah, dia mencoba menggambarkan "isi hati" dari lautan yang merupakan "ibu" bagi dunia ini. terlihat dari lirik ini : "One breath away from mother Oceanía/Your nimble feet make prints in my sands/You have done good for yourself/Since you left my wet embrace/And crawled ashore". ada juga lirik yang berhubungan dengan kehidupan laut seperti : "Hawks and sparrows race in my waters/
Stingrays are floating Across the sky". secara keseluruhan sih lagu ini menurut Wikipedia menggambarkan tentang evolusi manusia dari sudut pandang lautan (tema yang berat ya! hehe). Two thumbs up deh buat Bjork yang bisa menciptakan lagu dengan tema yang berbeda dan lirik yang unik!

4. John Lennon-Imagine

Pantas bila lagu ini disebut sebagai salah satu lagu terbaik yang pernah diciptakan, karena liriknya yang sederhana namun sangat sarat makna. contohnya saja pada lirik awal lagu ini ini :

"Imagine there's no Heaven/It's easy if you try/No hell below us/Above us only sky/Imagine all the people/Living for today." dan juga pada bagian berikut ini : "You may say that I'm a dreamer/But I'm not the only one/I hope someday you'll join us/And the world will be as one".

Inti dari lagu tersebut ialah bagaimana menciptakan dunia penuh kedamaian yang tidak hanya mimpi. dan jawabannya adalah kita semua harus bersatu untuk mewujudkan mimpi tersebut, sehingga terciptalah dunia penuh kedamaian seperti yang sering diimpikan. (begitu kira-kira menurut saya). dengan sentuhan piano yang lembut, lagu ini cocok sekali didengar dalam suasana yang tenang.

5. Queen-Bohemian Rhapsody

Lagu yang juga merupakan salah satu lagu terbaik di dunia yang diciptakan oleh Freddie Mercury pada pertengahan tahun 70-an, lirik dari lagu ini terkesan abstrak dan sulit untuk ditebak apa maksud dari lagunya. tapi banyak orang, termasuk saya berpendapat bahwa lagu ini menceritakan tentang seseorang yang dilanda keputusasaan, dapat kita lihat pada lirik berikut : "Mama, just killed a man, Put a gun against his head/Pulled my trigger, now he's dead/Mama, life had just begun/But now I've gone and thrown it all away/Mama, ooh, Didn't mean to make you cry/If I'm not back again this time tomorrow/carry on, carry on as if nothing really matters."dan "Too late, my time has come/Sends shivers down my spine, body's aching all the time/Goodbye, ev'rybody, I've got to go/Gotta leave you all behind and face the truth/Mama, ooh, I don't want to die/I sometimes wish I'd never been born at al." apapun arti dari lagu tersebut, yang pasti, lirik yang kuat serta pemasukan berbagai genre musik pada satu lagu membuat lagu ini layak disebut sebagai salah satu masterpiece dari seorang Freddie Mercury.

Shout Here !